Rakornas Pemuda dan Olahraga 2023

Read Time:57 Second

Bengkulutengah,Kabar-one.com – Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Dito Ariotedjo melakukan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemuda dan Olahraga 2023 menjadi ajang untuk menguatkan pembangunan nasional. Rakornas ini digelar untuk pertama kalinya.

Rakornas Pemuda dan Olahraga tahun ini dilaksanakan di Jakarta International Velodrome, Jakarta, Jumat (8/9).

Rakornas dibuka oleh Menko PMK Muhadjir Effendy didampingi oleh Menpora Dito Ariotedjo dan Panglima TNI Jenderal Yudo Margono serta dihadiri oleh Ketua APPSI, APEKSI dan APKASI.

Untuk perwakilan dari Bengkulu Tengah ada dua. Kadis dispora Bengkulu Tengah Eddy Susila, S.STP, M.Si bersama Bappeda Bengkulu Tengah

Peserta rakornas terdiri dari Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kab/Kota dan Kepala Bappeda Prov Kab/Kota seluruh Indonesia serta organisasi kepemudaan dan olahraga.

“Rakornas Kepemudaan dan Keolahragaan ini merupakan rakor pertama yang menggabungkan dua bidang dalam serangkaian agenda peringatan Hari Olahraga Nasional ke-40 sebagai bagian komitmen dari Kemenpora untuk mensinergikan Kepemudaan dan Keolahragaan menjadi satu kesatuan yang saling mendukung untuk menguatkan pembangunan nasional,” kata Menpora Dito.

Tujuan dari pelaksanaan Rakornas yakni untuk meningkatkan kapasitas kelembagaan, koordinasi, sinkronisasi dan harmonisasi kebijakan Kemenpora dengan kementerian/lembaga dan juga pemerintah daerah serta stakeholder pemuda dan olahraga.(andika)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %