
Wapres Ma’ruf Amin akan Kukuhkan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah Bengkulu Bulan Depan
Share
Bengkulu,kabar-one.com – Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia Ma’ruf Amin direncanakan melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Bengkulu pada tanggal 3 hingga 4 Mei 2023 mendatang.
Adapun beberapa agenda kunjungan kerja Wakil Presiden ke Bengkulu di antaranya adalah pengukuhan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Provinsi Bengkulu, serta meninjau langsung lokasi-lokasi pelayanan kesehatan publik.
“Direncanakan pak Wakil Presiden akan melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Bengkulu, hari ini baru rapat awal dari sekretariat Wapres memberitahukan kepada Pemprov bahwa wakil presiden akan ada kunjungan kerja ke Bengkulu, tentunya ini kita sambut baik,” jelas Sektretaris Daerah Provinsi Bengkulu Hamka Sabri usai rapat persiapan kunjungan Wakil Presiden bersama stakeholder terkait, Kamis (28/4/2023).
Sehubungan dengan kegiatan Wakil Presiden di Provinsi Bengkulu, Hamka menjelaskan akan ada tim dari sekretariat Wakil Presiden yang akan meninjau langsung lokasi-lokasi kegiatan yang telah diusulkan oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu.
“Titik mana yang disetujui ya beliau nanti yang memutuskan, hari Minggu nanti tim akan ke Bengkulu, yang jelas Wapres akan melantik Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) karena beliau ketuanya,” jalas Hamka. (**)
More Stories
Kantor Bahasa Bengkulu Ungkap Hal Ini, Luncurkan 20 Buku Cerita Anak Berbahasa Daerah
Bengkulu,kabar-one.com - Kantor Bahasa Bengkulu menerbitkan 20 produk buku produk cerita anak berbahasa daerah Indonesia. Kepala Kantor Bahasa Bengkulu, Dwi Laily...
KBP Bengkulu Resmi Luncurkan produk penerjemahan Kantor Bahasa Provinsi Bengkulu tahun 2023
Bengkulu, Kabar-One.com - kantor bahasa provinsi Bengkulu resmi meluncurkan produk penerjemahan kantor bahasa provinsi Bengkulu tahun 2023 melalui kelompok kepakaran...
Wartawan Tidak Bisa Dipisahkan dalam Perjuangan Bangsa
Bengkulu,kabar-one.com - Peran wartawan tidak bisa dipisahkan dalam perjuangan bangsa Indonesia. Hal tersebut dikatakan Ketua PWI pusat, Hendri Ch Bangun saat...
Tim Volly Putri dan Putra Kota Bengkulu Berhasil Meraih Juara Turnamen Kapolda Cup, PJ Walikota Ucapkan Rasa Bangga
Bengkulu, Kabar-one.com - Tim volly putra dan putri perwakilan dari Kota Bengkulu berhasil meraih juara turnamen Kapolda Cup 2023 yang...
Peringati Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke 78, Gubernur Resmikan Kelas Jauh di SMAN 5 Kaur
Bengkulu, Kabar-One.com - Puncak peringatan Hari Guru Nasional (HGN) sekaligus HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke 78 yang dilaksanakan...
Pj Wali Kota Tinjau Pembangunan Jalan Aru Jajar
Bengkulu, Kabar One. com - Pj Wali kota yaitu Arif Gunadi yang didampingi oleh Kadis PUPR Nofrisman beserta jajaran juga...