
Pemkot Quattrick WTP BPK
Share
Bengkulu, kabar-one.Com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu berhasil mempertahankan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pengawas Keuangan (BPK) atas laporan keuangan tahun 2021. Raihan predikat Opini WTP ini merupakan keempat kalinya yang diraih secara berturut-turut, sejak tahun 2018, 2019, 2020, 2021.
Opini WTP ini merupakan hasil kerja keras Walikota-Wawali dan jajaran Pemkot Bengkulu dalam menyusun Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) 2021.
Penghargaan opini WTP ini diberikan langsung oleh Kepala Perwakilan BPK Provinsi Bengkulu Muhammad Hidayat kepada Walikota Bengkulu Helmi Hasan didampingi Ketua DPRD Suprianto, Inspektur Eka Rika Rino, Kepala BPKAD Yudi Susanda, Jumat (20/5/2022).
Dengan capaian ini, Walikota Helmi melalui Kadis Kominfo Eko Agusrianto mengucap syukur dan menyatakan capaian ini sudah sesuai ketetapan yang berlaku.
“Alhamdulillah, Pemerintah Kota Bengkulu hari ini kembali mendapat predikat Opini WTP untuk ke empat kalinya secara berturut- turut. Ini menandakan dalam penganggaran, pengelolaan, serta pelaporan keuangan APBD pada setiap tahunnya Pemerintah Kota Bengkulu telah sesuai dengan kaidah yang telah dipersyaratkan,” ujar Eko.
Ia berharap agar capaian ini bisa terus dipertahankan. Menurutnya, opini WTP bukan hanya sekadar prestasi, melainkan sebuah kewajiban bagi seluruh pemerintah daerah dalam pengelolaan keuangan.
“Tentu saja ini prestasi yang harus kita pertahankan ke depannya,” terang Eko. (**)
More Stories
Walikota Siapkan 500 Juta Untuk Bebaskan Ijazah Siswa yang Ditahan
Bengkulu kabar-one.com – Walikota Bengkulu Helmi Hasan dan Wakil Walikota Dedy Wahyudi kembali menggalakkan program merdeka ijazah yang sempat heboh...
Ramah Tamah Bersama Pangkogabwilhan I Laksamana Madya Irvansyah, Gubernur Rohidin: Salah Satu Putra Terbaik Bengkulu
Bengkulu,kabar-one.com - Kunjungan kerja Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I) Laksamana Madya Irvansyah ke Provinsi Bengkulu, menjadi hal...
Gubernur Rohidin Usulkan Pembangunan Lanudal Bengkulu Terintegrasi dengan Peningkatan Bandara Fatmawati Soekarno
Bengkulu,kabar-one.com - Gubernur Rohidin Mersyah mengusulkan pembangunan Lapangan Udara Angkatan Laut (Lanudal) untuk pengamanan wilayah Barat Sumatera terintegrasi dengan pengembangan...
Modus Sumbangan Masjid, Nama Walikota Dicatut Penipu
Bengkulu,kabar-one.com – Kepala Dinas Kominfo Kota Bengkulu Gitagama Raniputera menepis isu penipuan mengatasnamakan Walikota Bengkulu Helmi Hasan. Dari laporan yang...
Pastikan DTKS Valid, Gubernur Rohidin Pantau Langsung FKP Pendataan Awal Regsosek
Bengkulu,kabar-one.com - Upaya penghapusan kemiskinan ekstrem dengan data yang valid mulai dari tingkat pemerintahan terbawah, hingga saat ini terus dilakukan....
Peningkatan Kapasitas Tim Percepatan dan Perluasan Digitalilsasi Daerah
Bengkulu,kabar-one.com - Sistim digitalisasi atau elekronik saat ini sangat dibutuhkan guna mempermudah pemerintah daerah dalam menjalankan roda pemerintahan serta mempermudah...