Marak Pencurian Meteran Air, Perumda Tirta Hidayah Ingatkan Warga Waspada

Read Time:1 Minute, 1 Second

Bengkulu,kabar-one.com – Maraknya pencurian meteran air di beberapa wilayah Kota Bengkulu saat ini membuat geram pelanggan dan petugas. Beberapa pelanggan Perumda Tirta Hidayah terus berdatangan dan melaporkan terjadinya pencurian ini.

Salah seorang pelanggan korban kehilangan meteran air yang berinisial RM menyampaikan kehilangan tersebut diduga terjadi malam hari saat semua sedang tertidur pulas, atas kejadian ini RM merasa dirugikan karena pemakaian air tidak terdeteksi.

“Mungkin sekitar jam 2 malam menjelang pagi pencuri itu beraksi, jam segitu pasti orang-orang sedang tidur semua. Kami merasa rugi karena pemakaian tidak bisa di ukur kubikasinya, mau makai air kami tidak berani langsung menyambungkan ke pipa saluran Tirta Hidayah,” ungkapnya.

Menanggapi pencurian meteran air yang kerap terjadi, pihak Perumda Tirta Hidayah mengimbau para pelanggan untuk terus waspada dan berhati-hati serta menganjurkan pelanggan segera melapor ke kantor Perumda Tirta Hidayah di Jl. Hibrida atau dapat langsung segara menghubungi kontak aduan 0852-16000-788 jika terjadi kehilangan meteran air.

“Kita minta warga waspada agar kejadian serupa tak terulang,” ujar Direktur Utama Perumda Tirta Hidayah Samsu Bahari, Selasa (17/1/23).

Apalagi pergantian meteran ini terbilang cukup mahal. Untuk itu, Perumda Tirta Hidayah benar-benar meminta masyarakat waspada dan diminta untuk menjaga dan mengamankan meteran air di rumah masing-masing. (**)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %