
Kecelakaan Saat Bertugas, 4 Petugas Damkar dapat Apresiasi dan Santunan dari Walikota
Share
Bengkulu,kabar-one.com – Walikota Bengkulu Helmi Hasan Rabu (24/11/2021) berkunjung ke Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan untuk memberikan pengarahan kepada seluruh personil, sekaligus memberikan santunan kepada 4 personil damkar yang alami kecelakaan saat bertugas di TKP toko khatulistiwa.
“Tidak ada kata yang ingin saya sampaikan kecuali kita harus bersabar dengan cobaan dan musibah. Saya tadi dapat laporan ada 4 petugas PBK yang jadi korban. Saya ingin dengar langsung seperti apa cerita dan kronologisnya,” ujar Helmi.
Satu persatu korban menceritakan kronologis kejadian, mulai dari petugas yang mengalami patah kaki Yongki Defran, kemudian Hindarman yang mengalami dada serta pinggul memar, Faizan luka di telapak tangan, dan Mardiansyah yang mengalami shock.
“Kalian layak mendapat penghargaan. Namanya bekerja itu tidak ada yang tidak punya resiko. Yang penting kita tunaikan yang jadi tanggung jawab kita,” kata Helmi usai mendengar cerita dari masing-masing korban.
“Insya Allah untuk pengobatannya Pemkot Bengkulu yang akan menanggung sampai tuntas. Kita juga berikan santunan. Yang kakinya patah istirahat dulu sampai pulih normal. Pemkot sangat berempati dan kita luar biasa memberikan apresiasi kepada mereka yang sudah berjuang totalitas dalam melaksanakan tugas,” demikian Helmi.(**)
More Stories
Pemkot Tak Bisa Perbaiki Traffic Light di Simpang 4 Taman Remaja, Ini Alasannya
Bengkulu,kabar-one.com – Masyarakat mengeluhkan matinya traffic light di simpang 4 Taman Remaja. Pasalnya dengan matinya traffic light membuat lalu lintas...
Walikota Siapkan 500 Juta Untuk Bebaskan Ijazah Siswa yang Ditahan
Bengkulu kabar-one.com – Walikota Bengkulu Helmi Hasan dan Wakil Walikota Dedy Wahyudi kembali menggalakkan program merdeka ijazah yang sempat heboh...
Ramah Tamah Bersama Pangkogabwilhan I Laksamana Madya Irvansyah, Gubernur Rohidin: Salah Satu Putra Terbaik Bengkulu
Bengkulu,kabar-one.com - Kunjungan kerja Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I) Laksamana Madya Irvansyah ke Provinsi Bengkulu, menjadi hal...
Gubernur Rohidin Usulkan Pembangunan Lanudal Bengkulu Terintegrasi dengan Peningkatan Bandara Fatmawati Soekarno
Bengkulu,kabar-one.com - Gubernur Rohidin Mersyah mengusulkan pembangunan Lapangan Udara Angkatan Laut (Lanudal) untuk pengamanan wilayah Barat Sumatera terintegrasi dengan pengembangan...
Modus Sumbangan Masjid, Nama Walikota Dicatut Penipu
Bengkulu,kabar-one.com – Kepala Dinas Kominfo Kota Bengkulu Gitagama Raniputera menepis isu penipuan mengatasnamakan Walikota Bengkulu Helmi Hasan. Dari laporan yang...
Pastikan DTKS Valid, Gubernur Rohidin Pantau Langsung FKP Pendataan Awal Regsosek
Bengkulu,kabar-one.com - Upaya penghapusan kemiskinan ekstrem dengan data yang valid mulai dari tingkat pemerintahan terbawah, hingga saat ini terus dilakukan....
Average Rating