
Gubernur Rohidin Sampaikan Belasungkawa Kepada Korban Diterkam Buaya
Share
Bengkulu, Kabar-One.com- Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas meninggalnya Sabri (65), warga Desa Tanah Rekah, Kecamatan Kota Mukomuko, akibat diterkam buaya dan tenggelam di aliran Sungai Selagan Kabupaten Mukomuko, Senin lalu (21/02/2022).
Hal tersebut disampaikan Gubernur Rohidin saat hadir di Rumah Duka Korban Meninggal Dunia, di Desa Tanah Rekah, Kecamatan Kota Mukomuko, Kabupaten Mukomuko, Rabu (23/02).
Dikatakan Gubernur Rohidin, tindak lanjut dari kunjungan bersama jajaran Pemprov Bengkulu, dalam waktu dekat akan dilakukan langkah strategis bersama BKSDA Bengkulu. Salah satunya melakukan upaya observasi dan relokasi buaya di sekitar aliran sungai.
“Karena buaya ini termasuk hewan yang dilindungi oleh undang-undang. Maka tadi saya meminta kepala desa setempat membuat surat laporan ke BKSDA dan diteruskan kepada gubernur, terkait langkah-langkah strategis yang perlu diambil,” jelas Gubernur Rohidin.
Terlebih lanjut Gubernur Bengkulu ke-10 ini, kelestarian buaya harus tetap terjaga dan di lain pihak keselamatan masyarakat setempat juga terjamin.
“Ini dalam rangka satu sisi kita menjaga kelestariannya (buaya), tapi di sisi lain itu mengamankan keselamatan masyarakat yang sebagian besar menggantungkan mata pencaharian di sungai tersebut,” imbuhnya.
Dalam kesempatan itu, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah bersama BAZNAS Provinsi Bengkulu menyampaikan tali kasih kepada keluarga korban.
Selaku adik korban Adriadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Bengkulu yang telah bersilaturahmi sekaligus menyampaikan bantuan kepada keluarganya. Dirinya berharap ada langkah kongkrit dari pemerintah daerah dan pihak terkait, sehingga kejadian serupa tidak kembali terulang.
“Kami berharap ada penanganan serius dari Pemda Kabupaten Mukomuko maupun Pemprov Bengkulu. Karena selama ini di aliran Sungai Selagan itu tempat kami mencari nafkah, baik itu mencari lokan maupun aktifitas lainnya,” ungkapnya.(**)
More Stories
Teuku Zulkarnain DPRD Kota Bengkulu, Dorong Polisi Tangkap Pelaku Penembakan Rahiman Dani dan Hukum Seberat- Beratnya
Bengkulu,kabar-one.com - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bengkulu Teuku Zulkarnain, mengutuk keras perbuatan pengecut yang lakukan pelaku dan...
Makin Bandel, Pemkot Akan Tindak Tegas Para Gepeng
Bengkulu,kabar-one.com – Dinas Sosial Kota Bengkulu rutin melakukan penertiban anak jalanan, gelandangan dan pengemis (Gepeng). Tim Dinas Sosial Kota Bengkulu...
Pemkot Lanjutkan Normalisasi Dibeberapa Saluran Air, Lakukan Operasi Cegah Banjir
Bengkulu,kabar-one.com – Di tahun 2023, Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu melalui Dinas PUPR kembali melanjutkan normalisasi beberapa saluran air yang menjadi...
Diskominfo Lepas 3 Mahasiswi PPL UNIVED
Bengkulu,kabar-one.com - Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bengkulu melepas 3 mahasiswi Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) prodi Ilmu Komunikasi Universitas Dehasen...
Kontainer Ditarik, Pemerintah Siapkan Kedewasaan Masyarakat
Bengkulu,kabar-one.com– Per tanggal (31/1/23) kemarin, Pemkot Bengkulu melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) mulai menarik seluruh kontainer di berbagai kawasan di...
Ini Syaratnya, Pemkot Sediakan Bibit Pohon Produktif Gratis Untuk Masyarakat
Bengkulu,kabar-one.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu menyediakan bibit pohon produktif untuk masyarakat yang bisa diajukan ke Dinas Lingkungan Hidup (DLH)....